review alat pengencang wajah

review alat pengencang wajah | https://www.cosmopolitan.co.id/ | Sudah menggunakan serum dan moisturizer yang sesuai namun kulit wajah tetap kusam, atau masih dihinggapi jerawat? Atau sudah mengurangi kadar gula dan minyak tapi whitehead tetap banyak menghiasi wajah? Hmm, mungkin penggunaan skincare tak lagi cukup untuk mendapatkan kulit wajah mulus yang kamu idamkan. Ini lah saatnya melirik cara merawat wajah dengan alat perawatan waja canggih untuk bantu menjaga kulit dengan seksama. Baca artikel ini lebih lanjut agar kamu memahami seluk beluk alat perawatan kulit untuk menjaga kecantikan kulit wajah.

review alat pengencang wajah


Mengapa Kamu Membutuhkan Beauty Device?

Alat perawatan kulit berteknologi tinggi diciptakan khusus untuk membantu kamu menjaga kulit wajah dengan maksimal tanpa harus menghabiskan banyak waktu dan uang ke spa atau klinik kecantikan. Beauty device amat praktis, mudah digunakan, memiliki ukuran kecil juga ringan untuk dibawa-bawa, dan andal membantu mengatasi permasalahan seperti kulit kusam, kendur, tekstur tak rata, hingga jerawat atau sekedar whitehead.


Jenisnya apa saja, sih?

Alat perawatan kulit berteknologi tinggi itu jenisnya bermacam-macam. Dimulai dengan populernya alat pembersih wajah, namun kini juga banyak beauty tool yang membantu menyegarkan tampilan kulit, meredakan puffy eyes atau kantung mata, dan mencegah penuaan dini. 


1. Produk yang menggunakan sinar LED

Sinar LED bertugas menyembuhkan dan memperbaiki sel kulit secara natural. Ingin mencoba beauty gadget dengan sinar LED? Perhatikan warna dan tipe LED yang ada pada beauty gadget kamu. Biasanya warna biru untuk anti-acne, hijau mencerahkan dan menyeimbangkan warna kulit dan merah memiliki khasiat anti-aging, karena menaikkan jumlah elastin dan kolagen. Psst, sinar LED juga bisa bantu kamu yang memiliki permasalahan jerawat, lho. Pastikan beauty device yang kamu pilih memiliki sinar LED yang dirancang khusus untuk memberantas jerawat ya! 


Why not try FOREO UFO? Gadget ini memiliki lampu LED RGB berspektrum penuh, yang bisa bantu menyegarkan, mencerahkan, menjaga kekenyalan kulit wajah DAN mencegah terciptanya jerawat. All in one! Tak perlu lagi bingung pilih tipe dan warna LED yang kamu butuhkan untuk merawat kulit wajah karena dalam satu beauty gadget ini kamu dapat sekaligus menikmati khasiat dari ketiga sinar LED. Foreo UFO memiliki dua mode treatment, yaitu Thermo Therapy, dengan warna LED merah untuk melancarkan sirkulasi darah demi menyebarkan nutrisi dan protein serta memisahkan kotoran dalam temperatur hangat yang nyaman. Sedang LED hijau menyala saat kamu memilih Cryo Therapy yang berfungsi mengangkat dan mengencangkan kulit, memudarkan kemerahan dan inflamasi untuk kulit wajah lebih cerah dan segar! Penasaran? Untungnya beauty gadget ini sudah bisa kamu dapatkan di Sephora terdekat!


2. Face steamer

Untuk kamu yang sering facial treatment, tentu pernah merasakan proses penguapan pada kulit wajah. Tak hanya menyegarkan, face steam bantu membuka pori-pori, memudahkan proses pengangkatan kotoran dalam pori-pori dan membantu melancarkan aliran darah. Mengapa kamu membutuhkan alat ini di rumah? Karena face steamer memiliki temperatur yang tepat untuk menjaga kulit tak iritasi atau buat kondisinya jadi lebih buruk. 


3. Alat Microdermabrasi

Seperti yang telah kamu ketahui, microdermabrasion adalah jenis eksfoliasi dengan penggunaan microcrystal untuk mengangkat sel kulit mati dan menampilkan lapisan kulit yang baru dan sehat. Banyak klinik kecantikan yang menawarkan prosedur non invasif ini, namun semakin banyak juga beauty device dengan fungsi mikrodermabrasi yang bisa kamu miliki. Finally, healthy and fresh skin tanpa perlu perawatan klinik!


4. Alat dengan pulsasi Sonic

Dari yang metal hingga yang terbuat dari batu mulia seperti rose quartz dan jade, alat pijat wajah, atau yang dikenal juga dengan nama dermaroller, berfungsi untuk memijat wajah seperti teknik pijatan di spa! Penggunaan rutin akan bantu melancarkan sirkulasi darah di wajah untuk menstimulasi kulit lelah, serta mengencangkan kulit, terutama di bagian rahang, leher, dahi dan pipi. Gunakan saat kamu sedang mengaplikasikan sheet mask untuk memaksimalkan hasilnya!



Posting Komentar untuk "review alat pengencang wajah"